Selasa, 12 November 2013
LKS Kota Sukabumi
Sabtu, 09 November 2013
Hotel Dengan Staff Khusus
DREAMERSRADIO.COM - Jika kalian menginap di hotel-hotel mewah, pastinya tersedia pelayan hotel yang siap sedia menjalani tugas demi memenuhi apa yang dibutuhkan oleh setiap tamunya. Nah, tugas yang diberikan pun tidak biasa lho, dikutip dari laman News.com, berikut 5 pelayan hotel yang memiliki tugas paling aneh:
Pelayan Parfum
Menginap di Carlyle New York, AS, dan bersiaplah bertemu dengan pelayan yang memiliki tugas aneh. Di hotel ini, pelayan atau butler bertugas mengurusi masalah parfum! Pelayan ini akan membawa banyak jenis parfum dalam satu nampan yang bisa dipilih oleh tamunya, pelayan ini juga yang akan merekomedasikan parfum yang tepat untuk digunakan.
Pelayan Barberkyu
Demi kenyamanan dan kepuasan para tamu yang menginap, Ritz-Carlton Hotel di Reynold Plantation, Georgia, AS menyediakan pelayan dengan tugas tidak biasa. Bukan tanpa alasan, karena tempatnya yang berlokasi ditengah perkebunan, hotel ini menyediakan pelayan khusus barbekyu.
Disini pelayan akan mengajarkan tamu mengenai cara memanggang dan membakar daging yang benar. Selain itu, pelayan juga mengajarkan cara menyempurnakan saus dengan memilih bumbu yang baik, mengasapi daging dan membuat barberkyu daging sapi atau ayam menjadi sangat lezat.
Pelayan Khusus Mandi
Ingin memanjakan tubuh saat traveling tanpa harus repot? Menginap di Gansevoort Hotel, New York, AS dan kalian akan merasakan pelayanan terbaiknya. Disini, tersedia pelayan khusus yang akan mengatur keperluan mandi kalian. Pelayan dengan siaga akan membawakan berbagai jenis sabun yang bisa dipilih sesuai keinginan. Sabun yang dibawa seperti sabun untuk racun dalam tubuh (detoks), sabun untuk menyegarkan tubuh atau sabun yang hanya sekedar mengembalikan semangat.
Pelayan Khusus Sabun
Serupa dengan pelayan yang ada di Gansevoort Hotel, Riviera Maya Hotel di Meksiko juga memiliki pelayan dengan tugas khusus yang sama yaitu membawakan berbagai jenis sabun untuk tamunya. Berikut wewangian yang bisa dipilih yaitu lemon, coklat, peach, oatmeal dan kayumanis.
Pelayan Khusus Perapian
Berlibur ke Boston di Massachusetts, AS ketika musim dingin dan menginap di Hotel Taj Boston bisa jadi pilihan yang tepat. Di hotel ini, kalian bisa memiliki perapian pribadi di dalam kamar. Jika tidak berpengalaman untuk menyalakan perapian, maka dengan sigap pelayan akan memberikan bantuan. Pelayan ini khusus bertugas untuk memilih jenis kayu untuk dibakar hingga menyalakan perapian.
Jumat, 08 November 2013
5 Destinasi Wisata dengan Tarif Termurah di Dunia
DREAMERSRADIO.COM - Buat kalian yang punya jiwa petualang dan lebih suka pergi dengan cara backpackers, mungkin tempat-tempat ini bisa jadi bahan pertimbangan kalian untuk destinasi berikutnya.
Tidak perlu khawatir mengenai biaya, karena di tempat ini kalian bisa berlibur dengan tarif yang pas di hati dan pas kantong, Dikutip dari laman Huffington Post, berikut 5 negara dengan tarif termurah yang bisa dikunjungi para backpackers.
Kamboja
Kamboja adalah salah satu negara yang paling sering dikunjungi backpackers. Biaya penginapan semalam bisa kamu bayar hanya dengan harga US$4 saja! Walaupun penerbangan disana memang agak jarang, tetapi, untuk makanan dan tempat menginap yang ada sangatlah murah. Apalagi di Kamboja banyak juga tersedia objek-objek wisata yang gratis.
Nepal
Dilansir dari Lonely Planet, di Nepal kalian bisa menghabiskan waktu seharian hanya dengan biaya US$5 hingga US$7! Kalaupn kalian memiliki anggaran jalan-jalan yang lebih, kalian bisa menikmati hidangan lokal yang khas. Kalian juga butuh biaya tambahan untuk membuat visa bila ingin berlibur kesini.
Kolombia
Di negara ini kalian bisa mengeksplorasi pemandangan alamnya yang begitu indah. Disini dibutuhkan anggaran akomodasi yang sangat terjangkau, mulai dari US$10. Jika kalian berlibur ke Kolombia, kota Bogota dan Cartagena adalah pilihan yang tepat untuk dikunjungi, kedua kota ini sangat popular dikalangan wisatawan.
Praha
Benua Eropa memang bukan benua yang murah untuk para backpackers berlibur. Akan tetapi jika kalian ingin mengunjunginya, ada satu kota yang cukup pas untuk kantong backpackers, yaitu Praha! Untuk menyewa hostel, kalian bisa mengeluarkan uang antara US$10 hingga US$15 per malam. Tidak hanya itu saja, di Praha juga tersedia banyak pilihan minuman murah dan kegiatan-kegiatan yang tidak perlu mengeluarkan uang.
Thailand
Dibandingkan dengan Singapura dan Malaysia, negara Thaliand mungkin belum menjadi destinasi favorit untuk dikunjungi. Tetapi sebenarnya, Thaliand memiliki banyak wisata menarik dan unik. Pernah dengar Pantai Phuket? Yap, keindahannya pantainya sangat luar biasa. Untuk dapat menginap di sana, kalian cukup mengeluarkan dana sekadar US$10!. Mengenai makanan, kalian tidak perlu khawatir, karena Thaliand menawarkan beragam hidangan khas negaranya. Umumnya dalam sehari kalian membutuhkan uang sekita US$40.
Langganan:
Postingan (Atom)